Hi Pengguna Jualo.com!
Ketika mendengar kata “barang second” atau barang bekas, mungkin di pikiran kamu konotasinya sudah negatif duluan. Memang membeli barang yang sudah pernah digunakan oleh orang lain ada risikonya, tapi risiko itu tidak berlaku untuk semua barang. Namun, ada beberapa barang yang malah lebih menguntungkan kalau kamu beli second, lho!
Apa yang membuat membeli barang second itu lebih menguntungkan daripada beli barang yang masih baru? Berikut adalah 5 alasan kenapa kamu harus mempertimbangkan membeli barang second.
1. Barang second pastinya lebih murah
Membeli barang second memang sudah pasti lebih murah dibandingkan membeli barang baru. Kamu akan membayar lebih mahal ketika membeli barang baru di mal karena selain harga produk baru, pihak toko juga menjual dengan harga yang lebih tinggi untuk membayar biaya produksi, sewa tempat, dan tentu saja untuk keuntungannya. Oh ya, untuk beberapa produk (biasanya barang bermerek populer), kamu juga harus membayar pajak, lho.
Dengan membeli barang second, kamu tidak perlu membayar semua harga itu. Barang yang kamu beli pun harganya lebih “jujur”, yang berarti barang dinilai 100% berdasarkan kualitas tanpa embel-embel lain.
2. Barang second lebih “bernilai”
Tidak sedikit orang yang lebih memilih untuk membeli barang bekas karena kualitas barangnya masih terjamin, contohnya adalah kendaraan bermotor. Jika ingin dijual, kendaraan-kendaraan ini pasti harus lolos uji pemakaian terlebih dahulu sehingga kualitasnya masih terjamin dan tetap aman digunakan. Selain harganya yang lebih murah, membeli kendaraan second bisa menghemat biaya asuransi kendaraan kamu, lho.
Selain itu, bagi penggemar atau kolektor barang-barang vintage dan langka, membeli kendaraan dengan model jadul atau klasik juga memberikan kepuasan tersendiri. Penampilannya yang unik bisa membuatmu tampil eksis di jalan raya. Namun, tentu saja produk vintage juga memiliki nilainya tersendiri. Kamu bisa mencari model-model favoritmu di sini.
3. Barang second lebih bervariasi
Berbeda dengan outlet-outlet yang hanya menjual produk-produk edisi terbaru saja, komunitas atau toko penjual barang second justru memasok produk-produk yang lebih bervariasi. Toko-toko ini tidak hanya menjual produk-produk yang sedang ngetren saja, namun juga menjual produk-produk dari berbagai generasi, lho.
Seperti yang sudah disebutkan di atas, toko barang second adalah surga bagi para pencari barang-barang jadul atau vintage. Contohnya, jika kamu adalah kolektor action figure atau piringan hitam jadul, sudah pasti kamu hanya bisa membeli langsung dari orang-orang yang sudah memilikinya.
4. Barang second lebih “hijau” atau ramah lingkungan
Selain lebih murah, dengan membeli barang second kamu sudah melakukan langkah kecil untuk menyelamatkan bumi kita. Terutama untuk barang elektronik, produk-produk ini mempunyai berbagai komponen yang susah atau tidak bisa di daur ulang. Untuk mengolah sampah-sampah ini, dibutuhkan proses khusus yang melibatkan berbagai bahan kimia lainnya. Limbah hasil pengolahan pun kemudian di buang begitu saja ke laut atau timbun di tanah.
Dengan membeli barang second, kamu bisa mengurangi sampah-sampah elektronik atau sejenisnya yang susah di daur ulang. Jika masih oke kualitasnya, kenapa harus beli yang baru?
5. Membeli barang second untuk mendukung usaha lokal
Ketika ingin membeli barang second, sudah pasti kamu tidak akan menemukannya di outlet-outlet resmi merek yang dicari. Kamu akan beralih ke “agen-agen” lokal penjual barang second untuk membeli langsung atau dari sistem pegadaian. Dengan membeli dari mereka, secara tidak langsung kamu telah mendukung usaha lokal, lho.
Usaha-usaha lokal penjual barang second ini bisa kamu temukan secara offline maupun online, dan kamu juga bisa menjadi salah satunya. Ingin menjadi penjual barang second secara online? Yuk, bergabung di Jualo dan kembangkan usaha lokal!
Walaupun membeli barang second ternyata menguntungkan, kamu juga tetap harus membeli barang di tempat atau orang yang terpercaya. Membeli barang second akan lebih mudah jika dilakukan secara online. Dengan belanja di Jualo.com, kamu juga bisa memilih berbagai metode pembayaran, dari transfer online, Escrow, Clickpay, serta barter, lho. Selain praktis, tentu keamanannya juga terjamin!