Tren test drive di rumah menjadi salah satu kemudahan yang ditawarkan ketika ingin bertransaksi di masa pandemi Covid-19
Pandemi Virus Covid-19 yang masih tinggi di Indonesia, membuat para pengusaha otomotif putar otak untuk tetap bisa melayani calon konsumennya. Salah satu caranya adalah dengan melakukan test drive di rumah. Program jemput bola ini dilakukan oleh para agen pemegang merek hingga dealer mobil bekas. Inisiatif ini merupakan salah satu dukungan untuk kebijakan pemerintah dalam menanggulangi penyebaran virus Covid-19.
Carro.id menawarkan kemudahan untuk para calon pembeli saat memilih mobil bekas ataupun baru, dengan menyediakan fasilitas test drive di rumah. Tren test drive di rumah membuat calon pembeli tak perlu repot-repot keluar rumah, lantaran mobil yang tersedia di Carro.id akan diantarkan ke rumah. Mudah dan praktis bukan? Calon pembeli juga tak perlu khawatir akan resiko terdampak penyebaran virus Covid-19.
Bagi Anda yang tertarik untuk memanfaatkan program ini, bisa terlebih dahulu menghubungi Carro.id dan buat jadwal untuk melakukan test drive. Selain itu, Anda juga disarankan untuk mempelajari ketentuan mengenai program tersebut. Seperti jadwal test drive dan ketentuan booking, batasan jarak hingga kebijakan atas besaran tarif jasa yang ditetapkan.
Setelah mobil diantarkan kerumah, Anda bisa memanfaatkannya untuk melakukan test drive, melihat kondisi mobil secara detail hingga melakukan negosiasi harga dengan perwakilan dari Carro.id. Bahkan jika terjadi kesepakatan harga, Anda bisa langsung merampungkan transaksi saat itu juga. Namun jika belum sreg, Anda bisa menjadwal kembali untuk melakukan test drive dengan mobil lainnya. Tentunya, disesuaikan dengan syarat dan ketentuan yang ditetapkan oleh dealer.
SERVIS DI RUMAH: LEBIH MUDAH DAN PRAKTIS
Tak hanya program test drive di rumah, banyak dealer juga menawarkan fasilitas servis di rumah untuk para pelanggannya. Meski bukan hal yang baru, namun fasilitas servis dirumah bisa Anda gunakan disaat Anda sibuk atau untuk mengurangi resiko akan terpapar virus Covid-19. Ragam servis yang bisa dilakukan di rumah pun beragam namun umumnya hanya servis ringan dan berkala, sementara untuk servis besar, mobil tetap harus dibawa ke bengkel terdekat.
Saat melakukan servis di rumah, Anda juga tak perlu khawatir, lantaran setiap perwakilan dealer dan mekanik yang akan datang ke rumah diklaim sudah dibekali dengan protokol kesehatan yang lengkap. Memilih mobil bekas pun bisa dilakukan dengan aman, mudah dan bebas khawatir.
–> Temukan berbagai produk yang Anda inginkan saat ini di Jualo.com secara GRATIS