Perhatikan Verifikasi Toko saat Memulai Bisnis Online
bisnis online

Date

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp
Share on telegram

Hal utama yang wajib diperhatikan saat berjualan atau bisnis online adalah kepercayaan konsumen. Untuk itu verifikasi akun atau toko wajib dilakukan agar Anda terlihat lebih kredibel bagi calon pembeli.

Jualan atau bisnis online memang kian digandrungi masyarakat di era digital seperti sekarang, utamanya sejak pandemi Covid-19. Selain mudah, jualan online dengan media e-Commerce atau platform jual beli membuat Anda hanya perlu duduk manis di rumah tanpa perlu repot menjajakan barang dagangan.

Begitu pula untuk para konsumen. Dengan menjamurnya platform jual beli tersebut membuat segala kebutuhan dapat terpenuhi dengan aman tanpa perlu mengunjungi toko atau seller. Sayangnya, meski sudah menjamur, banyak orang yang belum begitu mengerti hal yang wajib dilakukan saat berjualan secara online, salah satunya verifikasi.

–> Rasakan Kemudahan & Keuntungan Belanja di Official Store Jualo

–> Belanja & Transaksi Makin Aman dengan Verified Seller Jualo

Buat kalian yang ingin terjun atau menekuni bisnis online, wajib memperhatikan verifikasi toko lho. Tujuannya sangat jelas, agar calon pembeli lebih mempercayai kamu sebagai penjual. Pasalnya, marak terjadi kasus penipuan dalam bisnis online yang pastinya sangat merugikan konsumen.

Oleh karena itu, saat kamu memutuskan bisnis online, verifikasi toko jadi hal wajib. Jualo sebagai platform jual beli terbesar di Asia Tenggara siap memfasilitasi berbagai kebutuhanmu yang ingin berbisnis secara online. Kamu bisa menjual apa saja lewat Jualo dengan fasilitas verifikasi yang sangat mudah.

bisnis online

Langkah Mudah Menjadi Verified Seller Jualo:

  • Login dan Masuk ke Profil Jualo
  • Klik Edit Profil
  • Klik Verifikasi Akun
  • Upload 2 jenis identifikasi diri (KTP, SIM, KK, NPWP, Paspor, Buku Bank, Rekening Koran/Air/Listrik/Telpon dsb yang tercantum nama lengkap, alamat, atau nomor identitas sesuai pemilik akun Jualo.

–> 6 Rekomendasi Smartwatch Terbaik dengan Harga Terjangkau

Setelah hal tersebut dilakukan, toko Anda resmi terverifikasi. Mudah bukan? Dengan begitu maka bisnis menjadi aman serta Anda mendapat keuntungan karena toko lebih terpercaya. Yuk segera verifikasi tokomu di Jualo sekarang!

–> Temukan berbagai produk yang Anda inginkan saat ini di Jualo.com secara GRATIS

More
articles