Rekomendasi & Pilihan Bumper Mobil SUV Terbaik
bumper mobil

Date

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp
Share on telegram

Penambahan aksesori eksterior bumper mobil depan jenis SUV memang jamak dilakukan dengan tujuan membuat tampilan makin keren dan gagah.

Bumper mobil adalah komponen yang umumnya terletak di bagian depan dan belakang mobil dengan tujuan dan fungsi melindungi pengendara dari benturan. Serta mengurangi efek benturan yang terjadi sehingga meminimalisir kerusakan.

Di Indonesia sendiri, perubahan yang paling sering dilakukan untuk sektor bumper biasanya dilakukan para pemilik SUV. Selain membuat tampilan makin keren, memodifikasi bumper ini punya tujuan keamanan jika si pemilik hobi adventure atau off road.

Modifikasi bumper mobil termasuk yang paling banyak dilakukan oleh penggiat otomotif mobil karena dapat meningkatkan tampilan mobil secara drastis, khususnya pemilik SUV. Selain untuk tampilan, modifikasi bumper depan juga bertujuan untuk keamanan jika mobil sering digunakan untuk adventure atau bermain off road.

–> 10 Hewan Peliharaan Jinak yang Cocok Dipelihara di Rumah

Khusus untuk SUV besar seperti Mitsubishi Pajero atau Toyota Fortuner pilihan ubahan pada bagian bemper bisa ditambahkan langsung di bemper bawaan atau harus mencopot bemper bawaan. Biasanya yang mencopot bemper bawaan ada kebutuhan khusus untuk hobi.

Saat ini, di pasaran tersedia berbagai pilihan bumper mobil yang bisa kalian pilih tergantung jenis mobil dan bahan yang digunakan. Berikut ulasan singkatnya.

1. Bumper Overland

bumper mobil-overland

Yang pertama adalah bumper overland yang berbahan besi. Bumper jenis ini banyak digunakan dan masih layak untuk mobil harian atau daily adventure karena punya fungsi menahan benturan dengan lebih baik bahkan pada saat kecepatan tinggi saat terjadi benturan.

Namun nilai minusnya dari penggunaan bumper ini adalah bobot mobil yang bertambah. Jika kamu Sehingga berdampak pada performa dan akselerasi yang berkurang.

Di pasaran saat ini, tersedia berbagai merk dengan beragam harga yang bisa disesuaikan dengan budget tentunya. Umumnya, harga untuk bumper overland berkisar antara Rp 1,5 hingga 5 jutaan.

2. Bumper Off Road

Jika kamu memiliki mobil SUV atau Sport Utility Vehicle, maka off road steel bumper adalah pilihan tepat yang dapat kamu gunakan. Bumper jenis ini memiliki berbagai macam varian bentuk dan desain yang dapat meningkatkan tampilan mobil SUV kamu menjadi lebih gagah.

Khusus untuk SUV besar seperti Mitsubishi Pajero atau Toyota Fortuner pilihan ubahan pada bagian bemper bisa ditambahkan langsung di bemper bawaan atau harus mencopot bemper bawaan. Biasanya yang mencopot bemper bawaan ada kebutuhan khusus untuk hobi. Dan ada beberapa gaya bumper yang bisa dipilih. Diantaranya:

-> Beli Rumah vs Sewa, Manakah yang Lebih Baik?

1. Stubby bumper

 

bumper mobil-stubby

Perkembangan jaman membuat desain bumper terus berevolusi. Salah satunya desain bumper Stubby ini. Jenis bumper ini mengkombinasikan desain bumper jenis Crawler yang diperkecil di bagian sisi samping. Back-bone bumper pun dibuat lebih membesar, makanya diistilahkan dengan stubby alias gendut. Harga di pasaran untuk jenis stubby bumper sangat beragam mulai dari yang termurah Rp 5 juta sampai puluhan juta.

2. Tubular bumper

bumper mobil-tubular

Modelnya yang simple, membuat desain ini tak pernah lekang oleh waktu. Bobotnya yang tidak terlalu berat jadi kelebihannya desainnya yang sangar dan sporty, sering digunakan juga pada kendaraan kompetisi speed off-road. Umumnya bumper ini punya harga cukup mahal, yakni Rp 10 hingga puluhan juta.

3. Stinger Bumper

bumper mobil-stinger

Bumper ini banyak digunakan pada kendaraan off-road Amerika dan Arctic off-road. Handicap yang tajam bisa terbantu dengan bumper jenis ini. Stinger yang menjulang tinggi dari bumper juga menjaga bodi kendaraan tidak koprol saat menuruni turunan terjal. Makanya stinger pada bumper jenis ini biasanya memiliki sudut antara 45-60 derajat. Buat bumper jenis ini, harganya sedikit lebih murah, yakni Rp 1 juta sampai 5 jutaan.

–> Yuk Bedah 12 Fitur Unggulan Yamaha XMax 2021, Apa Saja?

4. Crawler Bumper

bumper mobil-crawler

Sebutan bumper ini banyak digunakan di kalangan off-roader Amerika. Maklum, disana medan off-road yang dilalui trek bebatuan. Jadi istilah ini mengambil dari sebutan off-road ‘rock crawler’. Sepintas desain bumpernya hampir mirip dengan bumper jenis bull-bar. Hanya bagian sisi bumper lebih tinggi dan terbuka, sehingga gerak ban lebih leluasa saat harus memanjat batu.

5. Bull-bar bumper

bumper mobil-bull bar

Bumper ini awalnya dibuat untuk mengecilkan resiko kerusakan saat kendaraan melaju di daerah pedesaan. Karena banyaknya hewan ternak (bull/banteng) yang tertabrak saat menyeberang jalan. Setelah meningkatnya jumlah kematian yang diakibatkan bumper ini bagi pejalan kaki. Bumper ini pun dilarang digunakan di negara Eropa dan Australia untuk wilayah perkotaan besar.

Karena konstruksi kaku, tidak seperti desain bumper plastik yang dapat menyerap benturan lebih baik. Sehingga dianjurkan bumper ini digunakan khusus untuk offroad saja, bukan harian. Buat harganya, bumper ini ada di kisaran RP 10 sampai puluhan juta.

–> Temukan berbagai produk yang Anda inginkan saat ini di Jualo.com secara GRATIS

More
articles