Lebih Nyaman Dengan Standar Layanan Baru BMW Astra

Date

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp
Share on telegram

Untuk beradaptasi dengan progam PSBB transisi pemerintah, BMW Astra hadirkan layanan baru bagi konsumennya di manapun berada

BMW Astra hadirkan standar layanan baru untuk menyesuaikan dengan program PSBB transisi. Standar layanan baru ini juga disesuaikan dengan standar protokol kesehatan berkaitan dengan pandemi COVID-19.  Standar layanan ini BMW Astra lakukan untuk memberikan kenyamanan, keamanan, dan kemudahan bagi konsumen.

Konfrensi media dilakukan secara online lewat Youtube BMW Astra

Dalam acara ini, hadir beberapa perwakilan BMW Astra, seperti CEO BMW Astra Fredy Handjaja dan Operation Manager BMW Astra Teguh Widodo. Acara launching ini Disiarkan langsung melalui kanal YouTube resmi BMW Astra. “Kita semua sedang belajar untuk beradaptasi dengan kebiasaan baru untuk bersama-sama melewati pandemi ini. Untuk itu BMW Astra luncurkan standar layanan baru yang sesuai dengan protokol kesehatan. Sehingga kami dapat memberikan kenyamanan kepada pelanggan BMW Astra di manapun Anda berada,” sahut Fredy Handjaja selaku CEO BMW Astra.

Detail standar pelayanan

Standar pelayanan baru BMW Astra antara lain pengukuran suhu tubuh untuk pengunjung dan staf, mengisi buku tamu menggunakan ponsel Anda melalui QR code. Selain itu, layanan baru BMW Astra juga menyediakan cairan pembersih tangan dan penerapan jaga jarak fisik. Standar layanan baru juga menyiapkan sinar UV untuk sterilisasi berbagai peralatan hingga penerapan self-service di ruang tunggu.Pembersihan fasilitas showroom juga dilakukan berkala, yakni setiap empat jam, dan penggantian masker para staf dilakukan setiap empat jam. “Setiap mobil yang akan diberikan ke pelanggan saat serah terima dibersihkan menggunakan disinfektan dan kemudian disegel. Disinfektan yang kami gunakan juga aman bagi kesehatan karena berstandar food grade,” jelas Fredy.

Fredy Handjaja, CEO BMW Astra mengatakan bahwa slayanan baru BMW Astra membuat konsumen lebih nyaman

Layanan baru BMW Astra juga berikan berbagai layanan di rumah maupun kantor pelanggan. Sales, appraisal, dan mekanik BMW Astra yang mengunjungi rumah atau kantor pelangggan telah dilengkapi dengan Care Kit yang berisikan pembersih tangan, tisu alkohol, Air Sanitizer, lap dan cairan pembersih yang digunakan sebelum dan sesudah pelanggan melakukan test drive atau proses perbaikan kendaraan.

–> DFSK Glory i-AUTO Hadir Dalam Waktu Dekat

–> Nissan Ariya, Crossover Elektrik Pertama Nissan Telah Hadir

“Untuk konsultasi dengan penasihat servis, Anda dapat melihat melihat status kendaraan Anda di layar khusus supaya Anda dapat tetap menjaga jarak fisik. Bagi Anda yang ingin mendapatkan penjelasan tentang penggunaan fitur pada mobil yang Anda beli, Anda dapat mempelajarinya dengan nyaman melalui video penjelasan oleh Product Genius BMW Astra yang dapat Anda buka cukup dengan memindai QR code melalui ponsel,” tambah Fredy.

Standar layanan baru BMW Astra ini menjadi bagian dari komitmen BMW Astra untuk selalu berada bersama pelanggan. BMW Astra juga berikan solusi atas kebutuhannya selama memiliki kendaraan berkualitas. Sehingga menjadi semangat BMW Astra untuk terus memberikan yang terbaik kepada pelanggan.

–> Temukan berbagai produk yang Anda inginkan saat ini di Jualo.com secara GRATIS

More
articles