Woww! Biaya Perawatan Lamborghini di Indonesia Capai Ratusan Juta Per Tahun
lamborghini aventador

Date

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp
Share on telegram

Mobil sport atau supercar seperti Lamborghini tentunya memiliki biaya perawatan yang tidak biasa dibandingkan dengan mobil lain. Lantas berapa uang yang mesti dikeluarkan untuk merawat supercar asal Italia tersebut?

Memiliki mobil eksotik seperti Lamborghini tentu impian banyak orang. Desainnya yang berbeda serta tenaga buas yang dihasilkan membuat siapa saja tertarik untuk mengendarai mobil satu ini. Akan tetapi, apakah Anda mengetahui berapa biaya yang harus dikeluarkan para pemilik supercar tersebut? Nah berikut ini Jualo akan membahas biaya merawat satu unit Lamborghini di Indonesia.

1. Bahan Bakar

bbm lamborghini

Yang pertama kita mulai dari bahan bakar. Tentunya konsumsi bahan bakar supercar seperti ini tidak bisa dibandingkan dengan mobil biasa. Seperti Lamborghini Aventador yang memiliki kapasitas mesin 6.498cc memiliki konsumsi BBM 5,3 liter/km.

Dengan kapasitas tangki mencapai 90 liter. Artinya jika ingin mengisi BBM full tank harus mengeluarkan uang sebesar hampir Rp 900 ribu untuk bahan bakar Pertamax Turbo dengan harga terbaru Rp 9.850 per liter.

Bayangkan, jika dalam satu hari Anda berkendara 10 KM, maka mobil itu bakal membutuhkan kurang lebih 53 liter bensin. Luar biasa bukan?

2. Ganti Oli dan Tune Up

ganti oli lamborghini

Ganti oli dan tune up sebenarnya masuk dalam perawatan kecil pada mobil biasa, namun pada Lamborghini tidak demikian. Untuk Lamborghini Aventador, harga oli sintetik termurah ada di angka Rp 800 ribu hingga Rp 1 juta per liter. Sedangkan mobil ini butuh 8 liter oli.

Jika berasumsi harga termurah Rp 800 ribu per liter, sekali ganti oli maka membutuhkan biaya mencapai Rp 6,4 juta. Dan itu baru harga oli, belum termasuk jasa yang mencapai Rp 13 jutaan.

3. Kampas Kopling

Salah satu komponen mobil Lamborghini yang cukup sering diganti adalah kampas koplingnya. Umur pakai kampas kopling Lamborghini konon kabarnya cuma 5 hingga 7 ribu kilometer aja.

Pengin tahu berapa harga kampas mobil super ini? Jawabannya adalah US$ 5 ribu alias lebih dari Rp 50 juta! Pergantian kampas ini biasanya dilakukan berbarengan dengan perawatan kecil. Jadi ketika ganti oli, biasanya komponen ini harus diganti.

4. Kerusakan Komponen

servis lamborghini

Ketika ada kerusakan beberapa komponen yang ditemukan saat servis, siap-siap mesti merogoh kocek yang lebih dalam lagi. Seperti baut-baut mobil  yang harganya mencapai Rp 3 jutaan per pcs. Lalu handle pintu bisa sampai Rp 18 juta. Kemudian selang rem yang harganya di kisaran Rp 4,6 juta. Komponen-komponen seperti itu umumnya diganti setelah mobil tembus 10 ribu km.

5. Ban

ban lamborghini

Standar ban yang digunakan oleh mobil Lamborghini adalah ban Italia bermerek Pirelli. Sedangkan bila kamu lihat Lamborghini Aventador, mobil itu disematkan ban Pirelli tipe PZero yang harganya mencapai Rp 16 jutaan per buah. Artinya jika mengganti keempat ban harus mengeluarkan biaya sebesar Rp 64 juta. Soal ganti ban itu sendiri tentu gak bisa diprediksi karena umur ban berkaitan juga dengan cara pemakaian si pengguna.

–> Begini Prosedur & Cara Mengurus Impor Mobil ke Indonesia

6. Pajak Tahunan

Terakhir merupakan hal yang menjadi pertanyaan banyak orang mengenai pajak Lamborghini di Indonesia. Untuk Lamborghini Aventador, pajak per tahunnya bisa mencapai Rp 200 jutaan. Yang artinya setara dengan mobil Jepang keluaran terbaru.

Melihat penjelasan dan perhitungan di atas. Maka untuk memiliki satu unit Lamborghini Aventador kalian mesti menyiapkan ratusan juta setiap tahun untuk merawatnya. Hal tersebut belum termasuk kerusakan lainnya lho. Masih tertarik memiliki supercar?

–> Temukan berbagai produk yang Anda inginkan saat ini di Jualo.com secara GRATIS

More
articles