PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) melakukan berbagai upaya guna memberikan layanan after sales terbaik untuk customer setia mereka, salah satunya melalui program Smart Driving of Hino500 Series.
Untuk menunjang bisnis pelanggan menjadi lebih mudah, Hino berkomitmen penuh dalam meningkatkan kinerja para pengemudi truk setiap konsumen lewat pelatihan berkesinambungan yang diberikan secara gratis untuk konsumen. Hal ini tidak terlepas dari peran penting pengemudi karena tak sedikit pengusaha angkutan truk yang mengalami kesulitan untuk mencari pengemudi yang baik. Serta mengutamakan keselamatan dalam bekerja.
Atas dasar itu Hino hadir dan memberikan materi kepada pengemudi dalam program pelatihan yang bertajuk Smart Driving of Hino500 Series. Program pelatihan ini terdiri dari daily inspection, proper driving, safety driving, hingga eco driving. Selain itu, pelatihan ini berguna memberikan tambahan pengetahuan dan wawasan, mengenai update spesifikasi kendaraan Hino terbaru.
Masato Uchida, Presiden Direktur HMSI mengatakan, bahwa memiliki pengemudi terbaik sangat penting karena membantu menghemat bahan bakar sampai 30%. “Saya berharap melalui pelatihan ini dapat mencetak pengemudi terbaik dari yang paling terbaik di Indonesia,” ujar Masato Uchida.
–> Cara Mudah Merawat Tanaman Hias Dalam Ruangan Biar Ngga Layu
–> BMW Motorrad Hadirkan Warna Baru G310 GS, Tampil Lebih Segar
Diikuti Puluhan Peserta
Pada program yang digelar pada Rabu (2/9), pelatihan diikuti oleh 95 pengemudi, dari 11 customer setia Hino. Sejumlah customer yang ikut merupakan perusahaan yang bergerak di berbagai bidang, dan memiliki sejumlah armada truk Hino tentunya.
Chief Operating (COO) HMSI, Santiko Wardoyo mengatakan, kegiatan training ini diberikan sebagai bentuk total support Hino kepada customer. “Kami ingin setiap pengemudi dapat berkendara dengan aman dan mengirimkan barang dengan selamat sehingga pulang ke rumah dengan ceria dan perusahaan tempat bekerja semakin maju,” sambung Santiko.
–> Intip Museum Motor Antik dan Bersejarah Yamaha
Sebenarnya, sebelum dilanda pandemi Covid-19, kegiatan ini rutin dijalankan melalui Hino Safety Driving Competition ke setiap kota di seluruh Indonesia. Namun, akibat pandemi, maka kegiatan training dilakukan dengan cara berbeda, yakni online melalui aplikasi Zoom.
“Kami berharap materi yang diberikan Hino seperti pengecekan harian, safety, proper, dan eco driving dapat diterapkan sehari-hari agar kendaraan makin awet, baik, dan memberi nilai lebih untuk perusahaan,” tukas Santiko.
–> Temukan berbagai produk yang Anda inginkan saat ini di Jualo.com secara GRATIS