Melalui publikasi Radar Cirebon, Walikota Cirebon memberikan pujian terhadap platform situs jual beli Jualo.com akan fasilitas keamanan bertransaksinya serta mengapresiasi acara Bazaradar sebagai media pengembangan SDM dan peningkatan ekonomi di Kota Cirebon.
==
CIREBON – Walikota Cirebon Nasrudin Azis menilai, acara yang digelar oleh Radar Cirebon Group sebagai upaya pengembangan SDM dan peningkatan ekonomi di Kota Cirebon.
Untuk itu, Azis sangat berterima kasih dan memberikan penghargaan kepada Radar Cirebon Group. “Terima kasih kepada Radar Cirebon Group atas inisiasi dan prestasinya dalam membantu pemerintah membangun Kota Cirebon,” tuturnya.
CEO Jualo.com Pedro Principe mengungkapkan, acara tersebut merupakan puncak acara kerjasama antara Jualo.com dengan Radar Cirebon yang berkomitmen untuk memajukan komunitas jual beli online di Cirebon, dengan menggabungkan platform online dan offline media presence Radar Cirebon.
Program ini diharapkan dapat meningkatkan kemajuan lingkungan jual beli online di Cirebon, yang pada akhirnya akan menguntungkan dan memberikan kemudahan kepada berbagai stakeholder.
”Saya pribadi sangat berterima kasih kepada Radar Cirebon yang telah mempercayai Jualo.com sebagai partner dalam kolaborasi program ini,” ujar Pedro.
Jualo.com sebagai situs jual beli terdepan di Indonesia, menyediakan fitur Rekening Bersama guna menjamin keamanan bertransaksi. Dengan begitu, masyarakat tidak perlu khawatir lagi untuk melakukan kegiatan jual beli online di Jualo.com.
”Saya melihat bahwa masalah kepercayaan merupakan sebuah isu yang masih menghantui masyarakat. Oleh karena itu, melalui program ini, Jualo.com bersama Radar ingin membangun kepercayaan terhadap jual beli online dengan memberdayakan offline presence Radar Cirebon,” tambah Pedro.
Kepala Pengembangan Bisnis Jualo.com, Guntur Mallarangeng mengaku sangat senang bisa bekerja sama dengan Radar Cirebon. Dia juga mengungkapkan, acara ini bisa berjalan sesuai yang diharapkan.
Ke depan, dia berharap dengan adanya acara ini, Jualo.com semakin dikenal di Cirebon, sesuai dengan tagline-nya Jualo.com.
Diharapkan, bisa terus menjadi teman jual beli masyarakat Cirebon. “Sesuai tagline kami yaitu teman jual belimu. Semoga ke depan jualo.com jadi pilihan pertama masyarakat Cirebon untuk berjual beli online,” harapnya. (apr/mik)